Posted by : Unknown
Minggu, 18 September 2016
Tampil cantik dan keren memang sudah
menjadi keinginan setiap orang. Tak hanya untuk wanita karir saja, anak
kuliahan juga menginginkan tampil cantik setiap waktu. Namun saat ini
banyak anak kuliah yang tidak berani mengubah model rambut mereka. Salah
satu alasan mereka adalah takut tidak cocok yang membuat penampilan
tidak menarik. Pastinya ini akan membuat penampilan Anda membosankan.
Oleh karena itu tidak ada salahnya mengubah model rambut Anda agar
terlihat lebih fresh dan tentu saja sdapat membuat penampilan Anda
semakin cantik. Penasaran kan? Berikut adalah model rambut wanita untuk
pergi ke kampus yang dapat Anda coba.
Gaya rambut wanita simpel untuk pergi kuliah
Braided headband
Model rambut wanita yang pertama adalah
braided headband. Meskipun sedikit susah saat mengaplikasikannya pada
rambut, akan tetapi model rambut yang satu ini sangat cocok Anda
aplikasikan untuk pergi ke kampus. Model rambut yang satu ini hampir
sama dengan tatanan rambut kepang,
namun yang membedakan adalah braided headband memiliki tatanan kepang
rambut di atas kepala, sehingga hampir menyerupai seperti mahkota. Jika
Anda kesulitan mengaplikasikan model rambut wanita yang satu ini Anda
dapat melihat tutorialnya di internet atau youtube.
Waterfall braid
Yang kedua adalah model rambut waterfall
braid. Bagi Anda yang memiliki rambut panjang, tidak ada salahnya
mencoba tatanan rambut wanita yang satu ini. model rambut waterfall
braid mengharuskan Anda mengepang rambut belakang dengan gaya
menyamping. Pastinya model rambut yang satu ini akan membuat penampilan
Anda lebih rapi, cantik dan menarik.
Ponytail samping
Gaya rambut wanita selanjutnya adalah
ponytail samping. Model rambut yang satu ini sangat cocok Anda
aplikasikan saat sedang berolahraga. Caranya pun cukup mudah yaitu hanya
dengan mengikat rambut secara keseluruhan. Ponytail samping dapat
memberikan Anda kebebasan untuk bergerak saat berolahraga. Jika Anda
tertarik, tidak ada salahnya mencoba model rambut yang ini.
Bow bun
Bow bun sangat cocok digunakan bagi
wanita cuek. Meskipun model rambutnya terkesan acak-acakan, akan tetapi
model rambut bow bun ini sangat sulit untuk diaplikasikan. Oleh karena
itu, agar bisa mengaplikasikannya Anda harus melihat berbagai tutorial
di internet. Model rambut ini juga dapat membantu Anda agar tidak
kepanasan di dalam kelas. Karena modelnya mengharuskan rambut Anda
diikat ke atas kepala. Sehingga ini akan menghindarkan Anda dari suhu
panas.
Pixie
Pixie merupakan salah satu model rambut pendek wanita
paling populer. Tak ada salahnya untuk melakukan eksperimen terhadap
rambut. Sekali-sekali Anda juga dapat mencoba model rambut wanita yang
satu ini. Hingga saat ini model rambut pixie banyak diterapkan oleh
beberapa artis Hollywood.
Nah itulah beberapa model rambut wanita untuk pergi kuliah
sumber klik disini